Selasa, 16 Oktober 2012

Pidato Perpisahan SD | Langkah Baru Dengan Bekal Ilmu

Pidato perpisahan biasanya dibawakan pada acara-acara perpisahan baik perpisahan sekolah, perpisahan pejabat. Pidato perpisahan sekolah seperti : Pidato perpisahan TK;  Pidato perpisahan SD ; Pidato perpisahan SMP; Pidato perpisahan SMA / SMK.

Berikut contoh pidato perpisahan SD

Tema Pidato : Pidato perpisahan sekolah SD
Judul Pidato : Langkah baru dengan bekal ilmu


Assalamu’alaikum Wr.Wb

Pertama marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmatNya kepada kita semua sehingga kita dapat berkumpul ditempat yang berbahagia ini dalam acara “PERPISAHAN”

Yang saya hormati bapak Kepala Sekolah SD Negeri Kalibata 8
Yang saya hormati bapak /ibu guru SD Negeri Kalibata 8
Dan yang saya sayangi adik-adik serta teman sekalian.

Saya “Rafika Ayu Chairunnisyah” kelas VI B dalam kesempatan ini saya ingin mengucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu guru yang telah mendidik dan membimbing kami dengan penuh kesabaran dan mengajari kami berbagai bidang ilmu selam enam tahun ini.

Tidak lupa pula saya meminta maaf yang setulus-tulusnya jika selama ini ada perbuatan dan kata-kata kami , yang tidak berkenan dihati bapak dan ibu guru sehingga membuat bapak dan ibu guru menjadi kesal dan marah , seperti halnya kami lalai membuat PR, bernain pada saat bapak dan ibu guru menerangkan dan kesalahan-kesalahan laiannya yang kami lakukan baik disengaja maupun yang tidak disengaja .

Tidak terasa enam tahun kami sudah menuntut ilmu disekolah ini , dan akhirnya kami meninggalkan sekolah ini, yang berarti kami harus berpisah dari bapak dan ibu guru yang kami cintai, juga adik-adik dan teman semuanya.

Walaupun demikian kami tak akan pernah melupakan sekolah ini, tak kan pernah melupakan bapak dan ibu guru yang senantiasa membimbing kami agar kami lebih maju lagi.

Hanya doa bapak dan ibu guru yang kami harapkan agara kami melangkah kesekolah yang baru dengan bekal ilmu yang kami bawa dari sekolah ini, mudah-mudahan kami dapat membanggakan sekolah ini dengan prestasi kami.

Dikesempatan ini saya juga berpesan kepada adik-adik kelas agar lebih giat belajar agar diwaktu UN tiba kalian sudah siap dan kepada teman-teman sekalian agar kalian tidak melupakan kenang-kenangan kita bersama , disaat bermain, canda tawa bersama dan kailian juga harus berubah sukap dan prilaku yang tidak baik menjadi baik dan yang baik menjadi lebih baik.

 Demikianlah pidato dari saya, apabila ada kekurangan dan kesalahan kata mohon dimaafkan. Terima kasih telah memberikan kesempatan kepada saya untuk berpidato ini.

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

 Ditulis oleh Rafika Ayu Chairunnisyah (amalshaleh.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tulis di kolom komentar pidato tema apa yang anda butuhkan?